Tribratanews.kalteng.polri.go.id – Polres Barito Utara – Polsek Gunung Timang jajaran Polres Barito Utara, Polda Kalteng laksanakan kegiatan sosialisasi stop karhutla kepada warga di Desa Kandui Kecamatan Gunung Timang Kabupaten Barito Utara.
Kapolres Barito Utara AKBP Gede Eka Yudharma, S.I.K., M.A.P. melalui Kapolsek Gunung Timang Iptu Ade Soemarna, S.Sos mengatakan dirinya bersama dengan sejumlah anggota memberikan himbauan atau seosialisasi kepada masyarakat pemilik lahan tersebut untuk tidak buka lahan atau hutan dengan cara membakar.
“ Dalam kesempatan tersebut, kami menyebarkan nomor handphone polsek gunung timang dan petugas bhabinkamtibmas polsek gunung timang serta meminta peran dari semua pihak untuk mencegah karhutla dan apabila menemukan atau mengetahui secara langsung adanya karhutla agar segera melaporkan ke polsek gunung timang,”jelasnya, Kamis(15/02/2024) siang.
Kapolsek Gunung Timang Iptu Ade Soemarna,S.Sos., berharap dengan adanya kegiatan tersebut dapat meminimalisir dan mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan di wilayah hukum Polsek Gunung Timang.
“ Kami berharap dengan adanya kegiatan ini dapat mencegah dan juga mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan di wilayah hukum Polsek Gunung Timang,”harapnya. (As)