Personel Polsek Bukit Batu Sampaikan Pesan Kamtibmas di Tempat Biliar

oleh
oleh

Polresta Palangka Raya – Personel Polsek Bukit Batu Polresta Palangka Raya jajaran Polda Kalteng melakukan patroli dan menyampaikan pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di sebuah tempat biliar di wilayah hukumnya.  

Dalam kegiatan tersebut, petugas berinteraksi dengan pengunjung dan pengelola tempat biliar untuk mengingatkan pentingnya menjaga ketertiban dan menghindari tindakan yang melanggar hukum.  

Kapolsek Bukit Batu, Ipda Iwan Kushadinoto menjelaskan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat, Senin (18/11/2024) pagi. 

“Kami ingin memastikan tempat hiburan seperti biliar tetap menjadi lingkungan yang aman dan bebas dari potensi gangguan kamtibmas,” ungkapnya mewakili Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol. Dr. Boy Herlambang, S.I.K., M.Si.  

Selain memberikan pesan kamtibmas, petugas juga mengimbau masyarakat untuk segera melaporkan jika menemukan hal-hal mencurigakan. (dk_reborn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *