Polresta Palangka Raya – Polsek Bukit Batu mengajak masyarakat di kawasan Nyaru Menteng untuk segera melaporkan jika menemukan potensi gangguan keamanan atau ketertiban di lingkungan mereka.
Ajakan ini disampaikan oleh personel Polsek Bukit Batu saat melaksanakan patroli Harkamtibmas ke sejumlah lokasi salah satunya di Nyaru Menteng.
Kapolsek Bukit Batu, Ipda Iwan Kushadinoto mengatakan patroli ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran warga terhadap pentingnya menjaga keamanan lingkungan, Senin (18/11/2024) siang.
“Kami mendorong masyarakat untuk tidak ragu melaporkan kejadian mencurigakan atau masalah yang dapat mengganggu ketertiban kepada kepolisian,” ujarnya mewakili Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol Boy Herlambang, S.I.K., M.Si.
Petugas juga memberikan edukasi kepada warga tentang cara melaporkan gangguan melalui layanan kepolisian yang tersedia.
Hal ini diharapkan dapat mempercepat penanganan terhadap setiap permasalahan yang muncul.
Langkah ini merupakan bagian dari upaya preventif Polsek Bukit Batu dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, khususnya di kawasan wisata konservasi seperti Nyaru Menteng. (dk_reborn)