Home / Uncategorized / Polantas Menyapa Satpas Polres Katingan Lakukan Pendampingan Pemohon SIM

Polantas Menyapa Satpas Polres Katingan Lakukan Pendampingan Pemohon SIM

 

Katingan – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Katingan jajaran Polda Kalteng melalui program “Polantas Menyapa” kembali melaksanakan kegiatan pelayanan publik dengan memberikan arahan dan pendampingan kepada para pemohon Surat Izin Mengemudi (SIM), Senin (3/11/2025) pagi.

Dalam kegiatan yang berlangsung di Satpas (Satuan Penyelenggara Administrasi SIM) Polres Katingan tersebut, personel Satlantas Bripka Dian Pranaja Jaya, S.H., memberikan penjelasan kepada pemohon terkait prosedur dan etika selama prosesnya. Pendampingan ini bertujuan agar proses pembuatan SIM berjalan tertib, cepat, dan nyaman bagi masyarakat.

Kapolres Katingan AKBP Chandra Ismawanto, S.I.K., melalui Kasatlantas Iptu Juwito, S.E., M.M., mengatakan program “Polantas Menyapa” merupakan wujud nyata pelayanan humanis kepolisian yang berorientasi pada kepuasan publik. Selain memberikan informasi dan bimbingan, petugas juga memastikan setiap tahapan pelayanan berjalan transparan dan profesional.

“Melalui program ini, kami ingin menghadirkan pelayanan yang ramah, cepat, dan humanis kepada masyarakat, sehingga Polri semakin dipercaya dan dicintai,” pungkasnya.

Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polres Katingan dalam meningkatkan mutu pelayanan kepada masyarakat. (hum)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *